Tuhan Tidak Akan Pernah Lengah Dalam Menjaga UmatNya


Image : viemagazine.com

Seorang ayah menyuruh anaknya yang masih duduk di bangku kelas 5 SD untuk menjaga padi yang sudah menguning.

Padi yang sudah menguning sangatlah rawan untuk diserang hama burung dan tikus sawah.

Satu kali ketika anak ini sedang menggantikan ayahnya untuk tugas jaga, dia ketiduran hingga 1 jam, sehingga hama memakan sebagian padi mereka.

Ayahnya memarahinya, karena merasa anaknya gagal dan lengah dalam menjalankan tanggungjawab.

Tahukah anda bahwa Tuhan yang punya adalah Tuhan yang tidak pernah terlelap dan tertidur?

Alkitab mencatat bahwa "penjaga kita tidak akan terlelap, dan Ia tidak akan tertidur" (Mazmur 121:3-4).

Sebagai manusia biasa, kita pun kewalahan dalam menjalankan tugas, layaknya anak SD tersebut.

Walaupun rumah memiliki penjagaan yang ketat, dilengkapi dengan kamera CCTV dan Security, namun, pencuri masih bisa saja menerobos masuk ke dalam rumah.

Penjagaan manusia pun bisa tembus dan akhirnya gagal, yang malah bisa merugikan.

Namun penjagaan Tuhan, sangatlah berbeda dengan manusia. Dia adalah penjaga yang mengawasi Kita 24 jam dalam sehari.

Dia bisa mengawasi Kita 7 hari dalam seminggu, tanpa lepas kendali.

Dia tidak mengantuk, karena lelah dan tidak akan tertidur karena merasa bosan untuk menjaga.

Tuhanlah naungan kita di mana kita bisa berlindung aman dan sentosa.

Sorot mata Tuhan, mengikuti kita, hingga kita tidak akan lepas dari pandanganNya.

Bidikan Tuhan tidak akan pernah meleset atas kita.

Dia tidak akan menjadi lemah dan lelah terhadap kita, walau terkadang kekuatanlah yang justru semakin merosot.

Seorang ibu pun bisa lengah dalam menjaga anaknya. Namun Tuhan tidak akan pernah lengah terhadap umatNya.

Sebab Dia adalah penjaga dan yang melindungi kita. Amin. Tuhan memberkati.

0 Response to "Tuhan Tidak Akan Pernah Lengah Dalam Menjaga UmatNya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel